12/30/2010 03:24:00 PM
Unknown
Nokia dikabarkan akan merilis smartphone berbasis sistem operasi Windows Phone 7 pada tahun 2011. Nokia telah terlibat pembicaraan serius dengan Microsfot untuk pengembangan handset berbasis sistem operasi mobile terbaru Microsoft tersebut.
Eldar Murtazin dari Mobile reviews mengungkapkan, bahwa Nokia dipastikan akan merilis ponsel tersebut. Memang Kedengarannya kabar tersebut aneh? mengingat Meego dan versi baru Symbian dipuji oleh banyak orang sebagai 'juru selamat' bagi perusahaan. Dengan merilis perangkat Windows Phone 7, Nokia diprediksi hanya untuk 'coba-coba' setidaknya untuk sementara waktu.
Eldar tak meyebutkan secara rinci sumber tersebut. Namun dugaan tersebut sepertinya bisa dipercaya, terlebih setelah Nokia kini digawangi oleh Stephen Elop yang tak lain orang yang pernah bekerja di Microsoft. Faktor, kehadiran Elop inilah yang diduga membuat Nokia berpaling ke Windows Phone 7.
Raksasa ponsel asal Finlandia, diketahui kini tengah berjuang untuk keluar dari keterpurukan di pasar ponsel. Bahkan kondisi penjualan ponsel Nokia yang tergerus membuat manajemen Nokia melakukan perampingan perusahaan secara besar-besaran, ini menyusul rencana mereka untuk memberhentikan 1.800 karyawan PHK di seluruh dunia.
sumber : http://techno.okezone.com
0 comments:
Post a Comment